fbpx

Table of Contents

Rahmatanlialamin.or.id – Seorang muslim hendaknya melaksanakan salah satu tahajud di sepertiga dan istiqamah melakukannya untuk mendapatkan kedudukan yang mulia di sisi-Nya. Bagaimana caranya? Berikut adalah tips istiqamah shalat tahajud setiap hari di sepertiga malam.

Shalat tahajud atau shalat di sepertiga malam merupakan salah satu amalan yang paling mulia di sisi Allah. Disebutkan bahwasannya waktu sepertiga malam merupakan waktu yang mustajab untuk berdoa sehingga doanya lebih mudah untuk diijabah.

Namun demikian, menjalankan shalat tahajud dan istiqamah dalam melaksanakannya bukanlah perkara yang mudah, perlu ikhtiar dan tekad yang kuat untuk meraihnya. Berikut adalah tips istiqamah shalat tahajud setiap hari di sepertiga malam.

Tips Istiqamah Shalat Tahajud
(Foto: Pixabay)

1. Niat sebelum tidur

Sebelum kamu tidur, niatkan dalam hati untuk melaksanakan shalat tahajud di sepertiga malam dan berdoa kepada Allah agar diberi kesempatan untuk bangun pada waktu tersebut. Dengan niat yang kuat, insyaallah kamu dapat bangun pada waktu tersebut.

2. Tidur lebih awal

Tidur lebih awal setelah melaksanakan shalat isya dan aktivitas malam lainnya dapat memudahkanmu untuk bangun disepertiga malam. Usahakan untuk tidur lebih awal tidak lebih dari jam 10 malam.

3. Wudhu sebelum tidur

Berwudhu sebelum tidur selain merupakan salah satu adab sebelum tidur juga menjadi salah satu amalan yang dapat kamu kerjakan agar mampu bangun di sepertiga malam. Berwudhu sebelum tidur memungkinkanmu terlindung dari godaan syaitan untuk malas bangun di sepertiga malam.

4. Atur posisi tidur

Posisi tidur yang dicontohkan oleh Rasulullah ialah dengan posisi miring ke kanan. Dikatakan bahwa hal ini dapat mempermudah seseorang untuk bangun di sepertiga malam. Selain itu, posisi ini dapat menjaga kualitas tidur agar tetap lebih optimal.

5. Minum sebelum tidur

Minum sebelum tidur bermanfaat untuk menghindari dehidrasi saat kamu tidur, yang mana dehidrasi ini dapat menjadikan tubuh lemas dan berat untuk bangun di sepertiga malam. Agar mampu shalat tahajud, pastikan tidur yang cukup dan minum segelas air putih sebelum tidur.

Baca Juga: Tahajud Berjamaah di Lahan Pondok Bambu

6.  Hindari makan berat sebelum tidur

Makan berat sebelum tidur dapat mengganggu proses pencernaanmu sehingga salah satu dampaknya ialah menjadikanmu malas bangun di pagi hari. Adapun, jika kamu merasa lapar sebelum tidur kamu dapat mengisi perutmu dengan minum atau mengonsumsi buah-buahan seperti apel, pisang, stroberi dan lain-lain dalam jumlah yang secukupnya.

7. Pasang Alarm

Tips terakhir agar dapat bangun untuk shalat tahajud ialah dengan memasang alarm. Pasanglah alarm sesuai dengan jam yang diinginkan atau sesuai dengan waktu shalat tahaju yakni di sepertiga malam.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *